Analisis Pengaruh Disiplin Dan Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Pegawai Negeri Sipil Pada Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Perindustrian Dan Perdagangan Kabupaten Semarang
DOI:
https://doi.org/10.56910/jvm.v8i3.229Keywords:
Disiplin, Lingkungan Kerja dan Kinerja PegawaiAbstract
Tujuan penelitihan ini adalah untuk menguji pengaruh disiplin dan lingkungan kerja terhadap kinerja pegawai baik secara parsial maupun simultan Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Semarang. Tipe penelitihan dalam penelitihan skripsi ini adalah eksplanatori. Data primer diperoleh dengan membagikan kuesioner kepada responden, sedangkan data sekunder diperoleh dari catatan,buku dan laporan di Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Semarang. Populasi dalam penelitihan ini adalah seluruh Pegawai Negeri Sipil pada Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Semarang yang berjumlah 55 orang sekaligus sebagai responden penelitihan. Alat analisis data untuk menjawab kebenaran hipotesis penelitihan adalah regresi linier berganda. Hasil penelitihan menunjukkan bahwa variabel disiplin dan lingkungan kerja secara simultan berpengaruh terhadap kinerja Pegawai Negeri Sipil pada Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Semarang dibuktikan Kesimpulan ini dibuktikan oleh F hitung sebesar 20.464 dengan nilai sig 0,000. Maka hipotesis umum diterima artinya secara bersama-sama variabel independen berpengaruh terhadap kinerja pegawai. Disiplin yang paling berpengaruh dominan terhadap kinerja pegawai di Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Semarang. Diperoleh koefisien regresi menunjukkan bahwa disipiln memiliki nilai beta positif sebesar 0,015 dan nilai signifikansi sebesar 0,001 < 0,05, hal ini menunjukkan nilai beta paling besar dari variabel independen lainnya. Hal ini mengindikasikan hipotesis pertama diterima. Artinya disiplin mempunyai pengaruh paling besar terhadap kinerja pegawai.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2022 Jurnal Visi Manajemen

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.